Sabtu, 22 November 2008

Atasi Kemacetan Di Jakarta


Jumat , 21/11/2008

Atasi Macet di Jakarta

Jam Kerja Kantor Swasta Dirubah


Anak sekolah masuk jam 6.30 WIB, karyawan swasta pukul 7.30 WIB. Aturan aktivitas ini rencananya akan diterapkan Pemprov DKI Jakarta untuk mengurangi kemacetan lalu lintas pada jam-jam sibuk di pagi hari. Wakil Gubernur DKI Jakarta Prijanto menerangkan, jam masuk siswa sekolah dan karyawan swasta perlu dirubah agar tidak terjadi penumpukkan arus kendaraan. Pegawai Negeri Sipil tetap masuk seperti biasa pukul 7.30 WIB, siswa sekolah yang biasanya masuk jam 7.00 WIB akan dimajukan jadi 6.30 WIB. Sementara karyawan swasta jam masuk kantornya dibedakan setiap wilayah. Untuk karyawan swasta di Jakarta Utara dan Jakarta Pusat masuk pukul 7.30 WIB, di daerah Jakarta Barat dan Timur pukul 8.00 WIB, di Jakarta Selatan masuk pukul 9.00 WIB.


Wagub memaparkan, dari data Dephub DKI Jakarta, setiap hari elemen pengguna jalan oleh pekerja mencapai 5,6 juta orang (33%), siswa sekolah 5,7 juta (30%), aktivitas belanja 2,1 juta (15%), bisnis 1,4 juta (8%) dan lain-lainnya sekitar 3,1 juta (18%). "Setelah dikaji, pengaturan jam aktvitas bisa mengurangi kemacetan minimal 6 persen, maksimal 14 persen, waktu tempuh juga bisa lebih singkat sehingga bisa menghemat penggunaan BBM," ungkap Prijanto. Ditambahkan Prijanto, saat ini perbandingan antara penambahan luas jalan dengan jumlah kendaraan sangat jauh. "Setiap tahun penambahan ruas jalan hanya 0,01 persen, sementara jumlah kendaraan meningkat hingga 9 persen," ujar Prijanto. Kapan aturan ini dilaksanakan? Kata wagub, target pelaksanaan untuk jam sekolah akan diberlakukan pada awal Januari tahun depan. "Nanti akan dipaparkan kepada gubernur.


Jika beliau setuju, tahun depan semuanya bisa dilaksanakan," tukas Wagub Prijanto. Pemprov DKI Jakarta, sambung Wagub, hanya mengatur jam masuk kerja untuk karyawan dan siswa sekolah, sementara soal kepulangan diatur oleh masing-masing pihak bersangkutan."Kalau pegawai negeri sudah ada aturannya, masuk 7.30 WIB, pulang jam 16.00 WIB," kata Wagub.


Sumber Berita : Berita8.com

Tidak ada komentar: